Perusahaan yang dalam pendistribusian produknya melalui supply chain seperti distributor, sub-distributor hingga retailer pasti tidak asing lagi dengan istilah trade promotion dalam strategi bisnisnya.
Strategi ini merupakan salah satu cara yang perlu dilakukan untuk mendorong penjualan produk dengan bantuan partner di jalur distribusi barang.
Lalu, apa sebenarnya trade promotion ini? Berikut penjelasannya.
Apa itu Trade Promotion?
Melansir HCL Tech, trade promotion adalah bagian dari manajemen revenue dan mengacu kepada kampanye pemasaran yang diarahkan pada grosir atau retail daripada di konsumen akhir. Adapun tujuan utama dari trade promotion adalah untuk meningkatkan penjualan produk dengan membuatnya lebih menarik bagi pelanggan.
Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk memahami promosi yang berhasil dan mana yang tidak, agar Anda bisa meningkatkan efisiensi promosi perusahaan Anda.
Contoh Strategi Promosi Trade Promotion
Berikut adalah beberapa contoh strategi promosi trade promotion yang dapat Anda aplikasikan:
1. Trade Show
Contoh trade promotion yang pertama adalah pameran dagang. Di sinilah tempat yang tepat untuk bertemu dengan jaringan supply chain seperti distributor hingga retailer.
Manfaat lainnya dari pameran dagang ini adalah Anda dapat membangun hubungan jangka panjang yang baik dalam hal keuntungan bisnis Anda.
2. Workshop
Workshop juga merupakan salah satu contoh trade promotion yang bagus untuk perusahaan Anda. Tujuan mengadakan lokakarya ini adalah untuk menyampaikan promosi perusahaan Anda seperti visi-visi merek terbaru, strategi inovasi perusahaan Anda kedepannya.
Selain itu, dengan mengadakan workshop, Anda dapat terhubung dengan orang-orang baru, dan menemukan mitra bisnis yang tepat.
3. Sampling Produk
Setelah Anda membuat sebuah produk baru, cara untuk mempromosikan produk Anda adalah dengan memberikan sample gratis. Hal ini memungkinkan calon pelanggan untuk mencoba produk Anda.
Jika mereka menyenangi produk Anda, nantinya mereka akan menyebarkan kebaikan produk Anda ke orang-orang sekelilingnya. Dengan begitu, produk Anda akan semakin dikenal.
Trade Promotion untuk General Trade
Berikut adalah beberapa strategi trade promotion untuk general trade, yang dapat diterapkan.
1. Insentif
Promosi yang tepat untuk general trade adalah dengan memberikan insentif bagi staf penjualan. Dengan begitu, staf akan lebih termotivasi untuk meningkatkan penjualan.
Insentif ini bisa dapat berupa hadiah atau uang jika mereka mencapai target tertentu. Salah satu platform yang dapat Anda gunakan adalah program incentive, yang bisa mendorong loyalitas dari pelanggan Anda.
2. Consumer Promotion
Trade promotion yang selanjutnya adalah consumer promotion. Contoh dalam menerapkan strategi ini yaitu memberikan undian kepada konsumen dan hadiah yang dapat berlangsung selama waktu tertentu.
Pastikan Anda menerapkan strategi pemasaran yang tepat sesuai untuk target pasar Anda.
Trade Promotion untuk Modern Trade
Berbeda target pelanggan, berbeda juga strateginya. Di bawah ini adalah strategi trade promotion untuk modern trade:
1. Diskon Harga
Pemotongan harga selalu menjadi strategi pemasaran yang menarik dalam penjualan produk. Diskon ini dapat berupa pengurangan harga, diskon berjenjang (lebih banyak pembelian, semakin besar pemotongan harga).
Selain harga yang menjadi salah satu poin penting dalam pembelian, faktor yang lainnya adalah ketersediaan barang, dan juga kualitasnya.
2. Display In-Store
Strategi selanjutnya adalah strategi tampilan produk Anda di toko. Hal ini bertujuan untuk memastikan produk Anda dapat dilihat dengan mudah oleh pembeli.
Beberapa contoh dalam strategi ini adalah poster, spanduk, dan demonstrasi langsung produk Anda. Semua ini diarahkan agar pelanggan tertarik untuk membeli produk Anda.
3. Hadiah
Untuk meningkatkan loyalitas pelanggan ritel dan juga distributor Anda, Anda juga dapat memberi hadiah sebagai bentuk penghargaan kepada mereka.
Hadiah ini dapat berupa voucher, poin atau dengan memberikan merchandise Anda kepada pelanggan setia Anda. Seperti platform incentive, yang dapat meningkatkan penjualan produk Anda.
Platform Retensi Partner di Jalur Distribusi
Keberadaan channel partner di jalur distribusi sudah tidak perlu diragukan lagi manfatnya bagi bisnis manufaktur hinggga FMCG sekali pun. Perusahaan perlu mempertahankan hubungan baik sekaligus memberi apresiasi atas kerjasama mutual yang dilakukan.
Pemberian insentif penjualan dapat menjadi salah satu cara untuk meningkatkan engagement sekaligus loyalitas channel partner terhadap produk Anda. Platform loyalty & rewards dari Tada dapat menjadi pilihan tepat untuk membangun relasi sekaligus mengapresiasi behavior yang diinginkan perusahan dengan tepat.
Kami telah membantu banyak perusahaan besar dalam meretensi partner, pelanggan hingga karyawan. Request demo kami sekarang untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana Tada dapat membantu bisnis Anda.