4 Strategi Jitu Retention untuk Membuat Customer Terus Berlangganan

Nov 16, 2019 • 3 min read

Pelanggan tetap itu sangat penting bagi kesuksesan suatu bisnis. Terutama, jika Anda mengelola bisnis e-commerce. Sebab, pelanggan tetap biasanya lebih sukarela berbelanja produk atau layanan Anda daripada customer baru. Bahkan, pelanggan Anda senang berbelanja hingga tiga kali lebih banyak daripada pembeli yang membeli untuk pertama kali. Anda juga memerlukan upaya lebih mudah, serta biaya lebih murah, untuk membuat pelanggan lama terus kembali, daripada mencari customer baru.

(12)

Untuk bisa mencapai target tersebut, hal yang perlu Anda lakukan yakni membuat customer senantiasa senang dan puas. Maka dari itu, Anda perlu selalu memperbarui strategi customer retention Anda. Penting bagi Anda untuk selalu memperhatikan feedback dari customer. Dari sini, Anda bisa mengetahui apa saja yang disukai customer, kebutuhan dan keinginan mereka, serta hal-hal yang membuat customer tidak puas. Jika bisa memenuhi keinginan customer, maka Anda akan mendapatkan kepercayaan dan loyalitas mereka.

Berikut strategi customer retention yang jitu untuk membuat pelanggan Anda terus berbelanja produk dan layanan brand Anda:

1. Berikan Customer Experience yang Unik

Anda bisa menerapkan strategi marketing unik dengan memberikan kejutan untuk customer. Konsep ini sederhana, namun bisa menciptakan kesan yang mendalam serta tidak terlupakan bagi pelanggan Anda. Misalnya, Anda berjualan sepatu. Nanti, setelah customer membeli sepatu Anda untuk yang ketiga kalinya, mereka akan mendapatka kaus kaki gratis. Tentu saja ini membuat customer senang, apalagi jika mereka tidak menduganya. Namun, strategi tersebut hanyalah contoh. Anda bisa menerapkan strategi lainnya yang sesuai dengan bidang bisnis Anda.

2. Mengirimkan Email Sebagai Bentuk Komunikasi

Melalui campaign marketing lewat email, Anda bisa mengirimkan berbagai konten menarik untuk pelanggan Anda. Ada banyak sekali konten bermanfaat sekaligus menarik yang bisa membuat customer Anda senang. Mulai dari email ucapan selamat ulang tahun, newsletter hingga pemberitahuan ketika ada produk baru dan promosi menarik. Hal yang penting untuk Anda ingat yakni Anda perlu memiliki mencatat strategi email manakah yang paling efektif. Perhatikan konten email apa yang paling banyak mendapatkan feedback positif dan bahkan berhasil untuk menjual produk dan layanan Anda. Maka, strategi itulah yang bisa Anda terapkan.

3. Menerapkan Program Loyalty

Sudah bukan rahasia lagi bahwa program loyalty menjadi salah satu strategi retention yang paling efektif. Jika Anda membuat program loyalty, maka yang terbaik adalah memberikan reward kepada customer yang paling sering berbelanja produk atau layanan Anda, atau mereka yang paling lama berlangganan. Pokoknya, berikan reward kepada customer berdasarkan loyalitas mereka kepada Anda. Misalnya, pemberian poin untuk customer khusus yang sudah mendaftar jadi member. Kemudian, saat sudah terkumpul, poinnya bisa ditukarkan dengan produk dan layanan tertentu.

4. Eksis di Semua Platform dan Media Sosial

Eksis yang dimaksud bukan hanya untuk sekedar bergaya. Namun, sebagai bisnis sudah selayaknya brand Anda memiliki platform dan media sosial lengkap, terutama semua yang bisa diakses secara online. Bisnis Anda perlu memiliki website, blog, kemudian media sosial setidaknya Instagram, Twitter, Facebook, dan bila memungkinkan buatkan juga video Youtube. Jadi, Anda bisa menjangkau customer dari mana saja dan begitu pula sebaliknya. Ini juga memudahkan komunikasi antara Anda dan customer. Selain itu, Anda pun dapat memberikan pelayanan lebih maksimal melalui customer service online yang siap melayani 24 jam.

Terapkan upaya customer retention secara optimal sehingga customer Anda menjadi pelanggan tetap yang akan selalu kembali kepada Anda.

 

Profile

Clara Alverina

I'm marketing enthusiastic and inherently understands that the customer is the single most valuable asset an organization can have, and driven by the unrelenting pursuit of customer-retention focus, engagement and customer experience.