Program Loyalitas Pelanggan dengan Loyalty Point di Indonesia

Topics:

Okt 10, 2022 • 5 min read

Loyalty Points

Persaingan bisnis yang semakin ketat membuat perusahaan harus kreatif untuk membuat strategi yang bisa menarik dan mempertahankan pelanggan yang sudah dimiliki. Salah satunya adalah dengan memiliki program loyalitas yang membagikan loyalty point ke membernya.

Loyalty point merupakan salah satu strategi dan program yang kerap dipilih oleh perusahaan untuk mempertahankan dan meningkatkan kesetiaan atau loyalitas pelanggan.

Program seperti memberi poin ini cukup efektif untuk mendorong pelanggan agar tetap berinteraksi dengan perusahaan dan melakukan pembelian produk. Nantinya poin yang sudah terkumpul dalam jumlah tertentu bisa ditukar dengan berbagai macam reward yang disediakan oleh perusahaan.

Brand di Indonesia yang Memiliki Program Loyalitas dengan Loyalty Point

Ada banyak perusahaan di Indonesia dari berbagai industri yang memiliki program customer loyalty yang menerapkan loyalty point berdasarkan jumlah transaksi dan engagement.

Beberapa di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Telkomsel Poin
  • Starbucks Reward
  • Ponta Alfamart
  • SOGO Points
  • Traveloka Poin
  • Poin Xtra CIMB Niaga

Ragam Keuntungan Menggunakan Loyalty Point

Pemberian loyalty point dalam program loyalitas brand merupakan cara termudah dan paling efektif dalam menarik lebih banyak pelanggan untuk menjadi member. Strategi ini menguntungkan kedua pihak, karena pelanggan mendapatkan poin yang bisa ditukarkan dengan berbagai reward, dan perusahaan mendapatkan tingkat engagement dan peningkatan penjualan.

Selain itu, berikut ini ada keuntungan lainnya yang didapatkan perusahaan saat menerapkan poin di program loyalitasnya.

1. Membangun hubungan dengan customer

Salah satu keuntungan bagi perusahaan yang menggunakan loyalty point ini adalah mampu menciptakan hubungan yang lebih kuat dengan pelanggan.

Melalui program ini, perusahaan mampu memberikan kepuasan yang lebih kepada pelanggan dengan meng-convert nominal belanja ke poin yang nantinya bisa ditukar dengan berbagai hadiah. Hal ini akan memancing emosi positif pelanggan terhadap layanan atau produk yang diberikan.

2. Menciptakan customer advocacy

Jika pelanggan merasa puas dengan program loyalty yang Anda tawarkan, ada kemungkinan akan merekomendasikan produk atau layanan yang didapatkannya kepada orang-orang terdekatnya. Inilah yang disebut dengan advocacy marketing.

Pelanggan yang puas dengan produk dan pelayanan yang didapatkannya, akan secara sukarela mempromosikan dan memperkenalkan brand Anda kepada orang lain. Cara ini pastinya mampu memberikan keuntungan besar bagi perusahaan karena dapat meningkatkan brand awareness tanpa perlu mengeluarkan biaya promosi.

3. Membedakan produk Anda dengan kompetitor

Tidak bisa dipungkiri jika saat ini persaingan bisnis semakin ketat dan sengit. Oleh sebab itu, jika ingin mendapatkan perhatian dan loyalitas pelanggan, maka perusahaan harus dapat terlihat berbeda dengan kompetitornya.

Dengan membuat program loyalty point ini, bisa membuat bisnis Anda terlihat berbeda dengan kompetitor sehingga mampu menarik pelanggan untuk membeli produk atau layanan yang ditawarkan. 

Selain memberikan keuntungan bagi perusahaan, adanya program loyalty point ini juga memberikan keuntungan bagi pelanggan. Beberapa keuntungan yang didapatkan oleh pelanggan dari program ini antara lain:

  • Pelanggan bisa merasakan eksklusifitas pelayanan yang tidak didapatkan oleh konsumen lain
  • Pelanggan merasa lebih dihargai atas loyalitas atau kesetiaannya terhadap suatu brand
  • Pelanggan bisa membayar produk atau layanan dengan harga lebih rendah
  • Pelanggan bisa mendapatkan pengalaman yang lebih baik saat melakukan transaksi dengan perusahaan atau brand tersebut.

Bottom Line

Pada dasarnya, loyalty point merupakan program yang diciptakan oleh perusahaan untuk semua orang yang membeli produk atau layanan yang ditawarkannya. Loyalty point mampu memberikan keuntungan bagi 2 pihak, baik perusahaan maupun pelanggan.

Jika brand Anda masih belum memiliki program loyalitas, atau program yang sudah berjalan belum menunjukkan hasil yang diharapkan, Tada hadir dengan solusi game-changing yang dapat diandalkan. Mulai dari membuat program loyalty untuk konsumen hingga channel partner, Tada memiliki solusi end-to-end yang siap membantu bisnis Anda.

Request demo kami sekarang untuk mengetahui bagaimana Tada dapat membantu bisnis Anda.

Request a Demo