Bangun Engagement dan Retensi Karyawan dengan Employee Benefit!

Topics:

Okt 4, 2021 • 8 min read

Dunia perekrutan hari-hari ini tidak hanya dimenangkan oleh perusahaan yang memberi gaji tinggi, tapi juga employee engagement yang menarik untuk mendapat dan meretensi karyawan.

Menurut survey dari Glassdoor, 60% orang setuju bahwa perks adalah salah satu pertimbangan terbesar mereka saat ditawarkan pekerjaan. Selain itu, 80% karyawan lebih memilih tambahan peks dibandingkan kenaikan gaji.

Banyak perusahaan menawarkan berbagai perks bagi karyawan. Tapi, bagaimana memberikan employee engagement secara efektif untuk mempertahankan karyawan terbaik? Mari pelajari cara memberikan Employee Engagement inovatif dan meningkatkan retensi.

Apa itu Employee Engagement?

Meskipun employee perks atau employee engagement tidak diwajibkan secara hukum dan bukan merupakan kebutuhan dasar, Employee engagement tetap diberikan di luar kompensasi standar karyawan untuk meningkatkan pengalaman positif.

Secara umum, employee engagement terbukti meningkatkan produktivitas dan kepuasan karyawan, juga meningkatkan retensi dengan biaya yang lebih murah daripada kenaikan gaji.

Mengapa Anda Membutuhkan Platform Employee Engagement?

Dulu, bisnis mungkin sudah mencoba memberi perks secara manual seperti memberi hadiah, gift card, fasilitas kantor (kopi gratis, ruang tidur siang, ruang olahraga), hari libur atau jam kerja fleksibel.

Tantangan perks konvensional adalah pemberian dan pemantauan yang sulit. Bisnis juga tidak bisa menganalisis efektivitas perks tersebut dalam membantu mencapai goal bisnis yaitu meningkatkan retensi karyawan.

Solusinya adalah menggunakan platform employee engagement! Dengan platform ini, Anda bisa:

1. Terhubung dengan karyawan dimanapun dan kapanpun

Di era dimana remote working dan bekerja dari rumah sudah menjadi kebiasaan, semakin sulit terhubung dengan karyawan yang tersebar di berbagai lokasi dan memiliki berbagai perilaku. Pentingnya engagement tidak dapat diabaikan.

Menurut Gallup, perusahaan dengan karyawan yang ter-engage dengan baik mengalami profitabilitas 21% lebih tinggi, namun sayangnya saat ini 51% karyawan merasa tidak ter-engage oleh perusahaan.

Sebuah platform employee engagement seperti solusi dari TADA bisa membantu Anda terhubung secara aktif dengan karyawan, menginformasikan soal program dan perks yang sedang berlangsung, memberi motivasi dalam aktivitas sehari-hari, dan memberi reward dalam pencapaian karir mereka.

2. Mengirim reward secara otomatis

Menggunakan platform digital juga mengatasi kesulitan pengiriman reward secara manual. Dengan katalog reward, Anda bisa memilih dan mengirim reward baik pada karyawan tertentu maupun keseluruhan.

Anda juga bisa memantau penggunaan reward untuk mengetahui manakah yang paling menarik bagi karyawan dan mana yang kurang diminati.

Reward berupa gift card serta voucher masih menjadi perks yang diminati. Meskipun insentif uang juga dapat diberikan, reward di luar uang memiliki kesan yang lebih mendalam dan membuat karyawan merasa lebih diapresiasi.

3. Mendapat insight karyawan secara real time

Platform perks tidak hanya membantu Anda terhubung dan memberi reward pada karyawan. Dengan dashboard analitik, Anda bisa mempelajari performa dan perilaku karyawan.

Saat mengenal karyawan lebih baik, Anda bisa memberikan penghargaan yang lebih sesuai untuk semakin meningkatkan engagement serta produktivitas!

Apa yang Harus Ada Dalam Platform Employee Engagement?

Setelah mengenal potensi dari employee engagement platform, berikut fitur yang harus Anda pastikan ada dalam platform sebelum menggunakannya dalam perusahaan.

1. Interface yang mudah digunakan

Platform Anda harus memotivasi karyawan dengan sederhana agar mereka bisa menikmati perks dengan mudah. Pastikan interface dari platform Anda mudah digunakan bahkan bagi karyawan yang kurang menguasai teknologi. Platform harus bisa dinavigasi secara mudah untuk menukar reward.

2. Personalisasi

Setiap bisnis memiliki karyawan yang unik. Perks yang diberikan pun harus unik! Platform employee engagement yang efektif harus memiliki personalisasi tinggi sehingga reward dapat disesuaikan dengan perilaku karyawan yang dinamis.

Platform pun harus menciptakan pengalaman yang personal bagi karyawan agar mereka merasa lebih dihargai. Touchpoint seperti tool komunikasi pribadi, reward ulang tahun, dan tampilan perks favorit dari tiap karyawan bisa membantu menciptakan pengalaman yang lebih personal.

3. Penukaran reward mudah dan aman

Jika Anda memiliki reward yang bisa ditukar di kantor maupun toko pihak ketiga seperti department store, restoran atau agen travel, platform Anda harus memiliki fitur penukaran reward yang mudah.

Bantu karyawan Anda menikmati reward dengan instan dan praktis! Jika Anda memberi reward dalam bentuk uang atau saldo e-wallet, pastikan terdapat API untuk pembayaran yang aman agar employee bisa menerima reward dalam rekening bank atau e-wallet mereka.

Jenis Employee Engagement yang Bisa Diberikan

Dengan platform employee engagement yang kaya akan berbagai fitur, Anda tinggal menentukan employee engagement inovatif apa yang ingin diberikan pada karyawan. Dalam memberikan perks, aturan sederhananya adalah:

  • Berikan reward bagi karyawan yang berpartisipasi sesuai persyaratan
  • Berikan reward lebih besar bagi karyawan yang melampaui persyaratan

engage retain_eng 04

Menurut Harvard Business Review, perks terbaik yang disukai karyawan adalah asuransi kesehatan yang lebih baik (88%), jam kerja fleksibel (88%), liburan (80%), dan opsi kerja dari rumah (80%).

Tentunya, perks yang disukai bisa berbeda dalam setiap perusahaan, sehingga pengujian dan evaluasi penting untuk menciptakan program perks yang efektif. Inilah beberapa jenis perks yang bisa Anda terapkan:

1. Perks kesehatan dan kesejahteraan

Insentif yang mendukung gaya hidup sehat adalah salah satu yang paling dikenal. Perks ini dapat berupa reimbursement untuk fitness, ruangan yoga atau meditasi, ruang olahraga, atau kelas olahraga.

Pada tahun 2021, banyak perusahaan di AS telah mulai menerapkan perks di luar kesehatan fisik, tapi juga kesehatan mental karyawan untuk meningkatkan kesejahteraan emosional mereka.

2. Perks upskilling

Sekitar 94% karyawan yang disurvey oleh LinkedIn setuju bahwa mereka akan bekerja lebih lama dalam perusahaan yang membantu mereka berkembang dalam profesi. Dukung perkembangan karyawan Anda dan optimalkan kualitas tim!

Berikan kesempatan belajar bagi karyawan lewat kursus dan training online ataupun kelas pengembangan diri, dan kelas lainnya yang cocok dengan skill karyawan.

3. Voucher diskon

Semua orang pasti menyukai diskon. Jenis reward ini mudah dimengerti dan digunakan, dan juga berkesan karena membantu meningkatkan kualitas hidup karyawan di luar pekerjaan mereka.

Dengan katalog reward yang dilengkapi voucher dari berbagai brand (makanan & minuman, hospitality/travel, kebutuhan sehari-hari, dan lain-lain), Anda dapat menawarkan opsi yang lebih beragam bagi karyawan.

4. Yay days dan sabbatical

Hari libur tetap menjadi perk yang didambakan banyak karyawan. Yay day adalah hari libur berbayar dimana karyawan dapat pergi ke luar kantor dan menikmati aktivitas yang mereka inginkan.

Opsi lainnya, sabbatical, merupakan libur yang lebih panjang dan biasa diberikan pada karyawan setelah bekerja selama beberapa tahun.

Menurut penelitian Mammoth, sebuah perusahaan yang bereksperimen dengan memberi perks libur lebih banyak bagi karyawannya, memberi hari libur yang lebih banyak meningkatkan nilai perusahaan di mata karyawan, karena karyawan merasa lebih dipercaya untuk mengelola pekerjaan dengan baik.

Kesimpulan

Employee perks membantu meningkatkan kebahagiaan, produktivitas, dan kesejahteraan karyawan. Karyawan yang diberi reward yang sesuai akan lebih terhubung dan bertahan dalam perusahaan. Maka, penting bagi pelaku bisnis dan tim HR untuk memberikan employee engagement inovatif di luar gaji karyawan untuk mendukung mereka baik di dalam maupun di luar pekerjaan.

Platform employeeengagement membantu mentransformasi proses pemberian reward bagi karyawan yang konvensional. Dengan platform ini, perks bisa diberikan secara otomatis dan dianalisis tingkat efektivitasnya.

Memilih platform digital dengan fitur lengkap seperti tool komunikasi yang personalized, katalog reward, dan dashboard analitik dapat semakin mempermudah proses rewarding dan meningkatkan retensi karyawan.

TADA telah dipercaya sebagai solusi loyalty dan rewards oleh lebih dari 400 perusahaan global dan lokal. Jika bisnis Anda sedang mencari cara meningkatkan engagement dan retensi karyawan, kami siap membantu! Hubungi kami hari ini dan mulailah perjalanan Anda bersama kami!

Request a Demo

Profile

Nida Amalia

A lifetime learner. SEO and Content Marketing Specialist who loves art, music, and movies.